Ternate – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ternate turut berpartisipasi dalam Rapat Koordinasi Persiapan Pleno Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan III Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ternate pada Selasa (30/9).
Kegiatan yang berlangsung di kantor KPU Kota Ternate ini dihadiri oleh berbagai unsur terkait, mulai dari perwakilan instansi pemerintah daerah, Bawaslu Kota Ternate, hingga stakeholder lain yang memiliki keterkaitan dalam proses penyelenggaraan pemilu. Lapas Ternate sendiri diwakili oleh Kasi Pembinaan Narapidana/Anak Didik, Yuslizar, yang hadir mewakili Kalapas Ternate, Faozul Ansori.
Rapat koordinasi tersebut membahas berbagai hal penting terkait persiapan pleno pemutakhiran data pemilih berkelanjutan, termasuk strategi untuk menjamin validitas dan akurasi daftar pemilih. Dalam konteks ini, keberadaan Lapas menjadi salah satu perhatian utama, karena di dalamnya terdapat warga binaan pemasyarakatan yang sebagian masih memiliki hak pilih dan perlu terakomodasi dalam daftar pemilih tetap.
Kasi Pembinaan Narapidana Lapas Ternate, Yuslizar, menyampaikan bahwa pihaknya siap memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan tugas KPU.
“Lapas Ternate berkomitmen untuk bersinergi dengan KPU Kota Ternate dalam memastikan warga binaan yang memenuhi syarat tetap terdaftar sebagai pemilih. Kami akan terus melakukan koordinasi, memberikan data yang diperlukan, serta memfasilitasi proses pendataan di dalam Lapas. Ini merupakan bentuk tanggung jawab kami agar hak konstitusional warga binaan tetap terjaga meski mereka sedang menjalani pidana,” tegasnya.
Selain itu, Yuslizar menambahkan bahwa keterlibatan Lapas Ternate dalam proses pemutakhiran data pemilih berkelanjutan bukan hanya bentuk kepatuhan terhadap regulasi, tetapi juga bagian dari pembinaan warga binaan. Dengan tetap diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam pemilu, para warga binaan diharapkan dapat merasakan arti penting demokrasi dan memiliki kesadaran berbangsa dan bernegara yang lebih baik.
Melalui rapat koordinasi ini, Lapas Ternate berharap kerja sama dengan KPU dan stakeholder lainnya akan semakin erat, sehingga seluruh tahapan pemilu di Kota Ternate dapat berjalan lancar, inklusif, serta mencerminkan prinsip keadilan dan keterbukaan.
Syarat dan Ketentuan Penulisan di Siaran-Berita.com :
Setiap penulis setuju untuk bertanggung jawab atas berita, artikel, opini atau tulisan apa pun yang mereka publikasikan di siaran-berita.com dan klaim apa pun yang timbul dari publikasi tersebut, termasuk, namun tidak terbatas pada, klaim pencemaran nama baik, pelanggaran privasi, pelanggaran hak cipta, merek dagang, nama dagang atau pelanggaran paten, berita palsu, atau klaim lain apa pun yang didasarkan pada perbuatan melawan hukum atau kontrak, atau berdasarkan undang-undang negara Republik Indonesia
Selain itu, setiap penulis setuju, untuk membebaskan siaran-berita.com dari semua klaim (baik yang sah maupun tidak sah), tuntutan hukum, putusan, kewajiban, ganti rugi, kerugian, biaya, dan pengeluaran apa pun (termasuk penilaian biaya pengacara yang wajar) yang timbul dari atau disebabkan oleh publikasi berita apa pun yang dipublikasikan oleh penulis.”