Bantul (MTs N 6 Bantul) – Pagi ini, Rabu (14/01/26), suasana kelas 8B MTsN 6 Bantul terasa berbeda. Sebelum buku IPA dibuka dan materi pelajaran dimulai, para siswa terlebih dahulu bergerak bersama mengikuti Senam Anak Indonesia Hebat. Irama musik yang ceria mengiringi setiap gerakan, membuat siswa tampak bersemangat dan penuh tawa. Senam tersebut menjadi pembuka pembelajaran pada jam pertama dan kedua, sekaligus menghadirkan suasana belajar yang segar, sehat, dan menyenangkan.
Kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan Mars MTsN 6 Bantul. Dengan penuh semangat, siswa berdiri tegap sambil menyanyikan lagu kebanggaan madrasah. Pada momen ini, guru mengajak siswa memegang leher masing-masing agar mereka dapat merasakan getaran yang muncul saat bernyanyi. Pengalaman sederhana tersebut menjadi jembatan awal untuk memasuki materi IPA tentang getaran. Melalui pendekatan kontekstual, siswa tidak hanya mendengar penjelasan, tetapi langsung merasakan dan mengaitkannya dengan konsep ilmiah yang dipelajari.
Guru IPA, Dian Budi Astuti, menjelaskan bahwa pembelajaran yang diawali dengan aktivitas fisik dan pengalaman nyata mampu meningkatkan fokus serta minat belajar siswa. Menurutnya, suasana gembira di awal pembelajaran membuat siswa lebih siap menerima materi dan berani terlibat aktif dalam proses belajar. Hal senada disampaikan Kepala MTsN 6 Bantul, Sugiyono, yang mengapresiasi inovasi tersebut. Ia menilai pembelajaran yang memadukan olahraga, penguatan karakter, dan materi pelajaran mampu menciptakan kelas yang hidup dan bermakna, sekaligus membentuk siswa yang sehat, ceria, dan mencintai madrasahnya.(dian-nan)
Syarat dan Ketentuan Penulisan di Siaran-Berita.com :
Setiap penulis setuju untuk bertanggung jawab atas berita, artikel, opini atau tulisan apa pun yang mereka publikasikan di siaran-berita.com dan klaim apa pun yang timbul dari publikasi tersebut, termasuk, namun tidak terbatas pada, klaim pencemaran nama baik, pelanggaran privasi, pelanggaran hak cipta, merek dagang, nama dagang atau pelanggaran paten, berita palsu, atau klaim lain apa pun yang didasarkan pada perbuatan melawan hukum atau kontrak, atau berdasarkan undang-undang negara Republik Indonesia
Selain itu, setiap penulis setuju, untuk membebaskan siaran-berita.com dari semua klaim (baik yang sah maupun tidak sah), tuntutan hukum, putusan, kewajiban, ganti rugi, kerugian, biaya, dan pengeluaran apa pun (termasuk penilaian biaya pengacara yang wajar) yang timbul dari atau disebabkan oleh publikasi berita apa pun yang dipublikasikan oleh penulis.”








































































