Bantul (MTsN 9 Bantul) — MTsN 9 Bantul berpartisipasi dalam kegiatan pemberian apresiasi Kampung ProKlim Utama tingkat nasional dan Sekolah Adiwiyata Nasional yang diselenggarakan di wilayah Kecamatan Sanden, Kabupaten Bantul, Minggu (28/12/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Bantul, H. Aris Suharyanta, sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap pelestarian lingkungan hidup berbasis masyarakat dan pendidikan.
Acara tersebut turut dihadiri Ketua TP PKK Kabupaten Bantul, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bantul, perwakilan Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Camat Sanden, Ketua PKK Kecamatan Sanden, Lurah Murtigading, Kepala Dusun Kaligatuk dan Dusun Sanden, serta warga masyarakat Sanden.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bantul menyampaikan dua poin utama. Pertama, apresiasi kepada sekolah-sekolah penerima predikat Sekolah Adiwiyata Nasional sebagai bukti keberhasilan dunia pendidikan menanamkan budaya peduli dan berwawasan lingkungan. Kedua, apresiasi kepada Kampung Sanden yang meraih predikat Kampung ProKlim Utama tingkat nasional sebagai wujud nyata partisipasi masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Wakil Bupati Bantul menjelaskan bahwa program Kampung ProKlim merupakan gagasan pemerintah untuk mendorong masyarakat hidup sehat, menciptakan lingkungan bersih dan lestari, serta mendukung kualitas hidup yang lebih baik. Keberhasilan Kampung Sanden diharapkan menjadi inspirasi bagi kampung-kampung lain di Kabupaten Bantul.
Sementara itu, terkait Sekolah Adiwiyata Nasional, disampaikan bahwa program ini merupakan hasil kerja sama lintas sektor antara DLH, Dikpora/Dikmen, dan Kementerian Agama. Pada tahun ini terdapat 7 sekolah yang diajukan, namun 3 sekolah dinyatakan lolos dan meraih predikat Adiwiyata Nasional, yaitu SMK Pleret, MTsN 9 Bantul, dan SD Ciren.
Keikutsertaan MTsN 9 Bantul dalam kegiatan ini menegaskan komitmen madrasah dalam mendukung program lingkungan hidup sekaligus penguatan karakter peduli lingkungan bagi peserta didik. Diharapkan sinergi antara pemerintah daerah, sekolah/madrasah, dan masyarakat terus terjalin demi mewujudkan Bantul yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. (wwt)
Syarat dan Ketentuan Penulisan di Siaran-Berita.com :
Setiap penulis setuju untuk bertanggung jawab atas berita, artikel, opini atau tulisan apa pun yang mereka publikasikan di siaran-berita.com dan klaim apa pun yang timbul dari publikasi tersebut, termasuk, namun tidak terbatas pada, klaim pencemaran nama baik, pelanggaran privasi, pelanggaran hak cipta, merek dagang, nama dagang atau pelanggaran paten, berita palsu, atau klaim lain apa pun yang didasarkan pada perbuatan melawan hukum atau kontrak, atau berdasarkan undang-undang negara Republik Indonesia
Selain itu, setiap penulis setuju, untuk membebaskan siaran-berita.com dari semua klaim (baik yang sah maupun tidak sah), tuntutan hukum, putusan, kewajiban, ganti rugi, kerugian, biaya, dan pengeluaran apa pun (termasuk penilaian biaya pengacara yang wajar) yang timbul dari atau disebabkan oleh publikasi berita apa pun yang dipublikasikan oleh penulis.”







































































